Lamongan, pens.ac.id – Sebagai upaya mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi salah satunya yaitu pengabdian kepada masyarakat, Program Studi Teknologi Multimedia Broadcasting (MMB) Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) usai menyelenggarakan kegiatan yang bertajuk “Pelatihan Pembelajaran Online untuk Guru SMK Negeri 1 Lamongan”. Empat dosen MMB PENS turut serta dalam kegiatan yang diadakan pada rabu (28/10) ini. Tidak hanya dihadiri oleh Guru SMK Negeri 1 Lamongan Saja, kegiatan ini juga turut dihadiri oleh beberapa siswa dari sekolah tersebut.

Kedatangan Dosen MMB PENS yang terdiri dari Dr. Muhammad Agus Zainudin, S.T., M.T., Dr. Eng. Hestiasari Rante, S.T., M.Sc., Sritrusta Sukaridhoto, S.T., Ph.D, dan Drs. Achmad Basuki, M.Kom., Ph.D. disambut langsung oleh Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Lamongan yaitu Abd. Adhim, S.Pd., M.Pd. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi tentang pemanfaatan teknologi multimedia sebagai salah satu media pembelajaran baru di era pandemi Covid-19. Pengabdian kepada masyarakat Prodi MMB PENS pada tahun ini dikemas dalam bentuk sosialisasi.

“Tahun ini kami melakukan sosialisasi untuk mengedukasi masyarakat tentang pemanfaatan teknologi multimedia berupa augmented reality dan virtual reality sebagai media cara belajar baru di era pandemi,” Ujar Dr. Muhammad Agus Zainudin, selaku Ketua Prodi MMB PENS. Adanya pandemi Covid-19 membuat kegiatan belajar mengajar dilaksanakan secara online atau dalam jaringan menggunakan beragam aplikasi video conference.  Inovasi teknologi augmented reality dan virtual reality (AR/VR) dikenalkan sebagai alternatif pembelajaran online serta dapat pula digunakan sebagai penunjang pembelajaran offline atau luar jaringan.

Peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut sangat antusias mendapat pemaparan materi dari narasumber dan dapat mencoba secara langsung alat inovasi AR/VR. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan teknologi untuk mengatasi berbagai persoalan masyarakat, khususnya dalam dunia pendidikan. “Selain mensosialisasikan tentang teknologi multimedia tersebut, kami berharap dapat menjalin hubungan yang baik antara PENS dengan SMK Negeri 1 Lamongan,” tutur Dr. Muhammad Agus Zainudin.(raf)

wpChatIcon
EnglishIndonesian