Surabaya, pens.ac.id – Babak penyisihan Kontes Robot Indonesia (KRI) Divisi Kontes Robot Sepak Bola Indonesia (KRSBI) Beroda Wilayah II 2020 masih terus berlangsung. Setelah sukses melakoni pertandingan pada Sesi 1, kini EEPIS Robot Soccer (EROS) melaju ke tahap yang berikutnya pada Sabtu (10/10). Bertempat di Ruang Robotika Lantai 2 Gedung D3 Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS), pada sesi ke-2 ini akan EROS dipertandingkan dengan dua rivalnya dalam Kategori Lomba Menggiring Bola (LMB).

Memulai pertandingan pada pukul 13.25 WIB, EROS dihadapkan dengan Delegasi dari Politeknik Negeri Malang yakni AROC_PL  di Putaran I. Huda, salah satu Robot EROS sepertinya menunjukkan performa yang kurang maksimal pada putaran ini. Tampak kurang cekatan dalam menggiring bola, EROS terpaksa tidak dapat menyelesaikan misinya dalam kurun waktu 10 menit.

Pada putaran berikutnya, jiwa kompetitif dari masing-masing tim semakin terlihat. EROS kembali dipertemukan dengan ALFAROBI dari Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta. Berkaca dari pertandingan sebelumnya, Tim EROS terus berusaha mengupayakan perbaikan serta pengoptimalan robotnya. Meskipun pada Putaran II ini misi masih belum terselesaikan, EROS masih dapat melaju pada babak berikutnya.

Setelah menelan dua kali kegagalan pada kategori LMB ini, Tim EROS tetap pantang menyerah. Mereka terus mengerahkan kemampuan terbaiknya demi membanggakan nama almamater PENS. Kedepannya, diharapkan dapat membuahkan hasil yang lebih baik lagi dan dapat melaju pada KRI Nasional 2020. (ENTCrews)

wpChatIcon
EnglishIndonesian