EEPIS Online – Ujian Tengah Semester (UTS) merupakan ujian evaluasi untuk mengukur sejauh mana mahasiswa memahami mata kuliah yang telah diajarkan. Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) tengah melaksanakan UTS semester genap. Dimulai sejak Senin (16/4). Pelaksanaan ujian pada semester ini sedikit berbeda dengan sebelumnya.

Pada semester sebelumnya jadwal, ruangan, serta tim pengawas telah terkoordinasi. Namun kali ini UTS disesuaikan dengan jadwal perkuliahan masing-masing kelas. Dengan sistem seperti ini mahasiswa tentu PENS mempunyai strategi sendiri untuk mendapatkan hasil yang memuaskan. “ Untuk UTS kali ini saya lebih mempersiapkannya. Karena tidak hanya fokus untuk belajar namun saya juga harus membaginya dengan mengerjakan tugas dan juga laporan,” ungkap Uswatun Hasanah selaku mahasiswa PENS.

Dilaksanakannya sistem seperti ini cukup mendapat tanggapan positif dari para dosen dikarenakan untuk D3 menempuh dalam enam semester, dan D4 sendiri adalah delapan semester. Sehingga dengan sistem seperti ini mahasiswa dapat menyelesaikan studinya tepat waktu. Pada awalnya mata kuliah selama 16 minggu, namun sekarang dirubah menjadi 14 minggu. Untuk menghindari keterlambatan mahasiswa menyelesaikan studi nya ditiap semester, maka sistem seperti ini dilaksanakan.

Tentunya dengan dimampatkannya jadwal kuliah menjadi 14 minggu mahasiswa diharapkan dapat membagi waktu dengan baik. Dalam kesempatan ini Ir. Sutedjo, MT. selaku dosen di PENS berharap agar mahasiswa PENS dapat segera beradaptasi dengan sistem yang baru. “Harapannya untuk mahasiswa semoga belajarnya menjadi lebih giat lagi agar bisa mendapatkan nilai yang baik. Mahasiswa harus bisa benar-benar membagi waktunya dengan baik, karena harus fokus UTS, praktikum, maupun tugas mereka di perkuliahan, ”  tutur Ir. Sutedjo, MT. (umi/ani)

 

wpChatIcon
EnglishIndonesian