EEPIS-Online,
Himpunan Mahasiswa Telekomunikasi baru saja merampungkan acara ketiga
sekaligus menjadi acara terakhir di serangkaian kegiatan mega
program kerja yaitu TESLA ( Telecommuication Signal Live Action)
2015, Minggu (24/05). Seminar Nasional yang menjadi acara puncak,
mengambil tema “The
Safety of Telecommunication Hacking with Network Security
”.
Terdapat dua pembicara di kegiatan ini yakni Josua M. Sinambela S.T,
M.Eng dan Zee Eichel. Namun, dikarenakan adanya urusan mendadak Zee
Eichel tidak bisa menghadiri kegiatan tersebut, sehingga digantikan
Yudha, rekan dari Zee Eichel dari Indonesia Backtrack Team.

Josua
Sinambela : Jadilah Hacker yang Beretika

Pembicara
pertama di seminar ini adalah Josua M. Sinambela S.T M.Eng yang
merupakan CEH CHFI ECSA LPT ACE CCNP Comptia security. Materi yang
diberikan pria kelahiran Medan ini sesuai dengan tema yang diusung
yaitu Ethical
Hacking.

Sebelum
menginjak ke inti materi, laki-laki lulusan Elektro UGM (Universitas
Gajah Mada) ini bercerita bahwa ia sudah mulai tertarik di dunia
hacking
saat masih kuliah. Beliau mulai tertarik saat melihat kakak kelas di
tempat kuliah sedang mengotak-atik sebuah website dari terminal di
komputer. Sehingga memotivasi dirinya untuk memulai fokus belajar
komputer, sistem, dan jaringan.

Setelah
selesai berbagi pengalamannya di dunia hacking, Josua mulai masuk
pada materi inti. Josua menjelaskan istilah-istilah yang sering
muncul di dunia hacking. Ethical
hacking

merupakan orang-orang yang diperkerjakan oleh perusahaan untuk
membobol sistem dari perusahaan tersebut.

Lelaki
yang pernah menjadi admin di kampusnya saat menjadi mahasiswa
semester 4 ini, juga memberikan contoh kasus yang disebabkan oleh
tidak adanya etika dalam membobol sebuah situs.

“ Pekerjaan
di dunia hacking ini peluangnya masih besar. Dan masih sedikit sekali
orang-orang yang benar di bidang ini. Kebanyakan dari mereka iseng
dan
bobol situs. Dimana nggak
ada manfaatnya bagi dia dan ujung-ujungnya dipenjara. Jangan sampai
ya,” Ujar Josua.

Tak
hanya memberikan materi, Josua juga memberikan demo di depan seluruh
peserta seminar untuk mencoba melakukan penetration
test

dan melihat informasi public lewat terminal. Laki-laki yang sering
menjadi saksi ahli ini menghimbau peserta seminar untuk mulai mencoba
pemrograman melalui linux.

Indonesian
BackTrack Team : Jangan Percaya Input dari User

Materi
kedua dilanjutkan oleh Yudha salah satu Indonesian BackTrack Team.
Sesuai tema yang
diusung pada seminar nasional kali ini, Yudha memberikan materi
tentang Exploitasi Web
Hacking
. Dia
menjelaskan exploitasi
web hacking
dan efek
yang ditimbulkan dari exploitasi
web hacking
sendiri.

Tak
hanya itu, Yudha juga memaparkan penjelasan dan solusi aman dalam
menggunakan aplikasi web.

“ Jangan
pernah percaya dengan input
dari user.
Cek terlebih dahulu semua informasi yang ada,” Ujar Yudha menutup
materi terakhir.

Antusiasme
peserta seminar nasional sangat terlihat, ditandai dengan ketika
dibukanya sesi Tanya jawab. Tidak Cuma satu dua tiga orang, moderator
sampai membuka 2 termin
tanya jawab untuk setiap pemateri. Acara ditutup dengan pemberian
cinderamata kepada masing-masing pemateri. (muf/and)

wpChatIcon
EnglishIndonesian