EEPIS-Online, (07/10) Forum Komunikasi (Forkom) Pemandu LKMM PENS siap menerima adik-adik penerus baru lagi. Bertempat di Ruang Sidang 1 Gedung Baru (D4) PENS, Direktur Jendral Badan Koordinasi (Dirjen Bakor) Pemandu PENS mengadakan kegiatan Pelatihan Pemandu (PP) LKMM PENS 2012. Dirjen Bakor beranggotakan alumni PP tahun lalu.

"PP_LKMM_2012.jpg"Kegiatan ini merupakan Pelatihan untuk para calon Pemandu agar siap dalam mengarahkan meteri pada LKMM nantinya. Kegiatan yang bertema Unlimited Spirit ini berlangsung selama dua hari, terhitung mulai tanggal 6 hingga 7 Oktober 2012. Para peserta yang mengikuti pelatihan ini merupakan mahasiswa PENS yang telah berhasil lolos serangkaian seleksi Pemandu LKMM PP PENS yang telah diadakan pada sebelumnya.

Pendidikan manajemen diajarkan pada mahasiswa sejak tingkat pertama, mulai dari Pra-TD, TD, TM hingga TL. Terlaksananya kegiatan pelatihan manajemen ini juga terselenggara karena dukungan dari Dinas Pendidikan. Oleh karena itu, sumber daya mahasiswa yang digunakan untuk memandu pelatihan tersebut sangat diperlukan. Di dalam pelatihan pemandu ini, peserta diajarkan cara memandu yang baik, mulai dari skill berbicara, cara presentasi yang baik hingga menjaga attitude di depan umum saat berpresentasi.

"Karena PENS lekat dengan LKMM, maka dari itu acara ini diselenggarakan sebagai regenerasi pemandu PENS, dimana dalam acara ini peserta dibekali dengan beberapa materi yang sangat penting dalam ke pemanduan, agar 29 peserta (yang berasal dari berbagai jurusan yang ada di PENS) nantinya dapat menjadi pemandu yang lebih baik dari yang sebelumnya," ujar Aswad selaku ketua panitia.

Padatnya jadwal pelatihan tidak menyurutkan antusiasme para peserta dalam mengikuti serangkaian acara pelatihan selama 2 hari ini. "Seneng rasanya ikut acara ini, bisa dapetin ilmu lebih banyak lagi. Saya berharap untuk Forkom PP LKMM ini agar lebih erat lagi", cetus Afif selaku salah satu peserta dari jurusan Elektro Industri. Sebanyak 14 materi di pelatihan ini disampaikan oleh beberapa alumni pemandu tidak ketinggalan Tri Budi Santoso, ST.MT selaku dosen Telekomunikasi serta Humas PENS, Andri Suryandari, S.Sos, juga turut serta menyampaikan materi di Pelatihan Pemandu LKMM 2012 ini. (ade/ryo/sat)

wpChatIcon
EnglishIndonesian