Prof. Taufik Revitalisasi Menuju Akreditasi Internasional

Surabaya, pens.ac.id – Untuk menuju akreditasi Internasional, Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) mengadakan seminar dan workshop, bersama Profesor Taufik dari California Polytechnic State University – USA.  Acara berlangsung mulai tanggal 4 – 6 Sepetember 2018 di Gedung Pascasarjana PENS. Kegiatan ini bagian dari program revitalisasi, yang bertujuan untuk memutakhirkan kompetensi  yang ada di kurikulum masing-masing program studi, supaya lebih berkompeten.

Selain menceritakan pengalamannya dan berbagi ilmu tentang akreditasi, kehadiran narasumber juga memberikan materi tentang teknologi arus DC. Ketua Program Revitalisasi, Tri Harsono Ph. D mengatakan, di PENS  ada 3 program studi yang ditunjuk untuk revitalisasi, yaitu D3 Teknik Elektro, D3 Elektro Industri, dan D4 Sistem Pembangkitan Energi. Targetnya tahun 2021, minimal ada dua prodi yang sudah berakreditasi internasional.

“Selain mencapai akreditasi internasional, program revitalisasi ini juga bertujuan menjadikan lulusan PENS bisa lebih berkompeten, ilmu yang diajarkan bisa terserap dengan baik, tidak ada yang menganggur, dan bisa bekerja dengan gaji yang besar.”, ujarnya.

Narasumber berharap materi yang diberikan bisa memotivasi, dan PENS bisa mendapat akreditasi internasional. Karena akreditasi internasional  sangat penting, supaya institusi bisa dikenal dunia.

(Hum/pp)

wpChatIcon
EnglishIndonesian