Surabaya, pens.ac.id – Berkolaborasi dengan Blibli.com, Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) usai menghelat webinar pada Sabtu (16/1). Kegiatan ini turut menghadirkan Anandita Melisa Humaira dan Faza Zulfika Permana Putra yang merupakan Associate Software Development Engineer di Blibli.com. Diselenggarakan secara daring melalui Webex Meeting juga disiarkan langsung pada YouTube HIMIT PENS, webinar tersebut terbuka untuk umum.

Kegiatan dimulai dengan pembukaan dari master of ceremony dan dilanjutkan dengan sambutan oleh Ketua Himpunan Teknik Informatika (HIMIT) yakni Muhammad Ghozy. Dalam sambutannya, Ghozy berterimakasih kepada pihak Blibli.com yang telah bekerjasama dalam webinar kali ini dan juga para peserta yang turut berpartisipasi. “Saya berterimakasih kepada Blibli yang telah bekerja sama dengan baik dan juga kepada peserta yang ikut berpartisipasi dalam webinar ini. Saya berharap hubungan baik dengan pihak Blibli.com bisa berlanjut dan lebih baik lagi kedepannya,” ujar Ghozy.

Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan pemutaran video profil dari Blibli.com dan penyampaian materi oleh Anandita mengenai Clean Code Principles with Java. Narasumber memaparkan terlebih dahulu definisi dari clean code dan relevansinya dalam pengembangan software industri e-commerce. Setelah menjelaskan materi tersebut, beberapa prinsip dasar dalam mengimplementasikan clean code seperti DRY (Don’t Repeat Yourself), SOLID, Law of Demeter, dan Test Driven Development juga turut disampaikan. Selanjutnya, Anandita memberikan contoh pengaplikasian sederhananya secara bertahap.

Materi selanjutnya yakni mengenai Getting Started with Spring Boot yang disampaikan oleh Faza Zulfika Permana Putra dengan tujuan untuk mengasah koding dengan Java agar peserta menjadi lebih paham daripada sebelumnya. Dalam pemaparannya, pemateri menjelaskan mengenai fitur-fitur pada framework spring dan spring boot, yang diselingi dengan melakukan demonstrasi. Setelah menjelaskan materi, terdapat sesi tanya jawab yang diikuti oleh peserta secara antusias. Dengan diadakannya webinar ini, Ketua HIMIT berharap peserta mendapat pengalaman dan ilmu yang dapat diaplikasikan untuk kebutuhannya nanti.(irf/raf)

wpChatIcon
EnglishIndonesian