Surabaya, pens.ac.id – Dalam mengembangkan inkubator bisnis, Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dengan Universitas Ciputra (13/6). Bertempat di ruang rapat Direktur lantai 2 Gedung Pascasarjana, penandatanganan dilakukan oleh Rektor Universitas Ciputra, Ir. Yohannes Somawiharja, M.Sc dengan Dr. Zainal Arief selaku Direktur PENS. Para Dekan beserta tim Yayasan Pengelola Aset Pendidikan Universitas Ciputra juga turut hadir menyaksikan penandatangan MoU.

Dalam MoU, PENS dan Universitas Ciputra saling bersinergi dalam pengembangan technopreneur inkubator bisnis, dengan tujuan menciptakan pengusaha muda di Indonesia dalam bidang industri. Sehingga keduanya bisa bertukar SDM serta melakukan pengembangan teknologi.

“ PENS dalam hal ini, mempunyai peran dalam pengembangan teknologi. Sedangkan Universitas Ciputra berperan dalam sisi entrepreneur-nya, seperti marketing, pengemasan produk, dan cara penyajian supaya lebih menarik. Semuanya saling bersinergi untuk membangun dan menciptakan produk dalam bidang inovasi.”, ujar Wakil Direktur Bidang Kerjasama, Edi Satriyanto M.Si.

Setelah penandatangan, tim dari Universitas Ciputra berkunjung ke PUT (Pusat Unggulan Teknologi) dan Inkubator Bisnis PENS. Untuk melihat langsung produk-produk inovasi dan proses pembuatannya dan berinteraksi lagsung dengan para tenant.

“ Harapannya, antara PENS dan Universitas Ciputra bisa saling menguatkan, bisa menciptakan produk dan inovasi baru, menghasilkan tenant yang lebih banyak, meningkatkan keberhasilkan keberhasilan pengusaha,  dan bisa mencari investor dari luar negeri. Selain itu, bisa membuat pengusaha-pengusaha muda jauh lebih kreatif, inovatif, proposional, mampu bersaing, dan produk-produknya bisa dijual secara global.”, imbuh Bapak Edi.

(Hum)

wpChatIcon
EnglishIndonesian