EEPIS Online – Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) terus berusaha meningkatkan pengetahuan yang dimiliki civitas akademikanya melalui berbagai kegiatan. Salah satunya adalah ‘Workshop Proofreading Penulisan Artikel Berbahasa Inggris untuk Publikasi Ilmiah’ yang telah usai diselenggarakan pada Selasa (5/9). Workshop kali ini mengundang Prof. Dra. Utami Widiati, M.A., Ph.D sebagai pembicara.

Bertempat di Ruang Teater Gedung D3 PENS, kegiatan ini dimulai pada pukul 08.00 WIB. Terdapat lebih dari lima puluh peserta dalam workshop kali ini. Kelima puluh peserta tersebut terdiri dari dosen, serta mahasiswa Pascasarjana PENS. 

Dalam kegiatan ini, Prof. Dra. Utami Widiati, M.A., Ph.D menyampaikan banyak hal mengenai penulisan artikel berbahasa inggris yang baik. Mulai dari penggunaan grammar, hingga penggunaan kata sapaan. Tidak hanya itu, beliau juga menceritakan pengalamannya saat menempuh pendidikannya.  Beliau menuturkan bahwa dosen pembimbing beliau pernah berkata bahwa dalam penulisan artikel tidaklah harus menggunakan kata ‘kami’ sebagai sapaan, namun akan lebih baik jika menggunakan kata ‘saya’.

Sesi tanya jawab turut dilakukan dalam kegiatan ini. Tidak hanya mahasiswa yang berantusias untuk menyampaikan pertanyaan, namun juga dosen-dosen PENS. Kegiatan ini berakhir pada pukul 11.00 WIB. “Workshop ini sangat bermanfaat untuk kami, karena kami diharuskan untuk membuat jurnal internasional nantinya. Harapannya workshop seperti ini lebih sering lagi dilakukan di PENS,” tutur Afifah Dwi Ramadhan mahasiswa Pascasarjana Teknik Elektro PENS.(ani/meg)

 

wpChatIcon
EnglishIndonesian