Abstrak
Dengan semakin berkembangnya teknologi informasi dan telekomunikasi yang kian pesat, kini sejauh apa pun jarak bisa menjadi terasa begitu dekat berkat adanya kemajuan teknologi tersebut. Salah bentuk teknologi komunikasi itu adalah Short Messanging Service (SMS) atau pesan singkat yang dikirimkan melalui operator selular.Namun tentu,untuk sementara teknologi SMS ini masih bukan merupakan teknologi yang bebas biaya.Ada biaya yang harus dikeluarkan untuk melakukan pengiriman SMS ini. Semakin banyak pesan yang dikirim maka akan semakin banyak pula biaya yang harus dikeluarkan.Dengan kemudahan ini pula , maka kita dapat melakukan pengiriman SMS ke banyak nomor tujuan dalam satu waktu dengan sekali tekan tombol kirim.
SMS Broadcaster merupakan aplikasi yang dapat mengirimkan sms dengan sistem komunikasi satu arah (one way) . Berbeda dengan SMS Center atau SMS Gateway yang digunakan untuk komunikasi 2 arah (two way).Aplikasi ini dikembangkan dengan menerapakan Metode Multi Atribut Decision Making (MADM) berdasarkan Value Based untuk mengotimalkan waktu dan penggunaan pulsa yang dipakai dalam pengiriman pesan tersebut.Metode MADM Value Based adalah sebuah metode untuk menentukan suatu pemilihan keputusan dengan diketahui faktor – faktor tertentu yang mendukung suatu keputusan tersebut.MADM cukup efektif untuk alternatif yang sedikit dan dengan pilihan terbatas.
Pengoptimalan metode MADM Value Based untuk waktu dan biaya pengiriman pada aplikasi ini diterapkan dengan menggunakan lebih dari satu perangkat ,dalam hal ini adalah modem, dan dalam proyek akhir ini digunakan tiga buah modem.
Kata Kunci : SMS Broadcaster , MADM Value Based , Modem,Optimalisasi biaya dan waktu.