ABSTRAK
Energy harvesters, pencarian energi alternatif dari sumber energi yang mempunyai potensi namun sering diabaikan. Kebutuhan energi yang berbanding lurus dengan peningkatan eksponensial populasi umat manusia membuat manusia secara cepat harus beralih menuju sumber energi alternatif terbarukan. Riset Energy Harvesters Speed Bump, yang dilakukan oleh tim riset laboratorium desain, jurusan S1 Teknik Mesin Institut Teknologi Sepuluh Nopember dibawah bimbingan Dr Eng Harus Laksana Guntur, S.T.,M.Eng merupakan terobosan pemikiran bijak menghadapi krisis energi global yang menjadi isu panas. Pembangkitan energi listrik yang dihasilkan oleh speed bump pembangkit daya, salah satu produk tim riset laboratorium desain, mempunyai output karakteristik generator listrik yang fluktuaktif dan diskontinyu selain memang energi bangkitannya kecil, sehingga membuatnya sulit teregulasi dan disimpan. Maka dari itu diperlukan sistem penyimpanan energi listrik yang bisa meregulasi karakteristik output dari generator listrik, supaya bisa disimpan.
IC LTC3588, dari Linear Technology merupakan generasi IC harvester yang didalamnya terintegrasi sistem switching mode buck converter, membuat IC ini menjadi pilihan yang tepat untuk meregulasi tegangan fluktuaktif dengan efisiensi tinggi sebagaimana karakterstik sistem switching power supply yang mampu meregulasi tegangan input tanpa adanya panas yang terbuang seperti pada regulator linier lainnya. Proyek akhir ini menghasilkan rangkaian sistem elektrik yang bisa meregulasi tegangan, meskipun hasilnya masih belum akurat sesuai dengan yang diharapkan. Dan masih butuh pengembangan lebih lanjut agar rancang bangun sistem elektrikal ini bisa benar-benar efektif digunakan sebagai media penyimpan energi dari sumber energi alternatif.
Kata kunci : speed bump, generator pembangkit daya, IC LTC 3588, regulator, sistem elektrikal, sistem charge