Pada saat ini penggunaan lampu jalan raya di Indonesia masih menggunakan teganggan AC yang berasal dari PLN, Dilain pihak PLN sebagai penyedia sumber energi listrik di Indonesia masih banyak mengalami kesulitan dalam menyediakan listrik baru karena beberapa hal diantaranya pembangkit – pembangkit yang kekurangan bahan bakar sehingga menyebabkan sering adanya pemadaman bergilir dan untuk pemasangan lampu jalan raya masih kurang diperhatikan. Dan Pemanfaatan energi matahari merupakan satu diantara sumber energi yang dapat dimanfaatkan untuk penerangan lampu jalan raya yang menggunakan lampu LED yang bertegangan DC. Dengan aplikasi yang lebih spesifiknya lampu jalan raya menggunakan lampu LED dengan tenaga surya bisa digunakan dimana saja dan menggunakan tegangan sumber dari PLN sebagai cadangan. Dari solar cell energi listrik disimpan dalam aki dengan cara melakukan pengecasan melalui baterai charge dan output aki digunakan untuk sumber tegangan dari aki tersebut nantinya digunakan untuk sumber dari lampu LED, Mikrokontroler dan Relay yang digunakan untuk sakelar on/off lampu pada mikrokontroler mengontrol banyak mulai dari sensor LDR dan lifetime dari lampu, solarcell, baterai. lampu LED ini akan bekerja selama 12 jam lumen yang dihasilkan dari lampu LED sebesar200 lumen untuk 2m dan alat ini juga dapat mengetahui umur dari lampu, baterai, solar cell yang digunakan untuk waktu penggantian.
Kata Kunci : Battery, Battery Charger, Lampu LED, Sensor Cahaya ( LDR).