Bogor, pens.ac.id – Sebagai sarana untuk mempererat hubungan antar peserta sekaligus mengenalkan lokasi pariwisata yang ada di Kota Bogor, Kamis (25/7) telah usai berlangsung kegiatan Studi Ekskursi/City Tour yang bertempat di Kebun Raya Bogor dan Museum Kepresidenan Republik Indonesia. Kegiatan ini merupakan salah satu agenda dari serangkaian kegiatan Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) 2019.

Dimulai pukul 09.00 WIB, dengan agenda pertama mahasiswa diajak berkeliling di Kebun Raya Bogor untuk mengetahui keberagaman spesies flora yang dikembangkan di sana. Peserta tampak antusias mendengarkan penjelasan dari Tour Guide yang menjelaskan icon dari Kebun Raya Bogor mulai dari Museum Zoologi, Taman Meksiko, Griya Anggrek, Taman Akuatik. Senda gurau antar peserta pun memecahkan suasana ketegangan yang usai mereka hadapi saat proses seleksi.

Sebelum memasuki waktu makan siang, para finalis diberi tugas untuk menyiapkan performance untuk ditampilkan pada saat malam penganugerahan juara. Performance dibagi menjadi 2 tim yaitu tim Diploma dan tim Sarjana. Untuk menyiapkan konsep performance yang matang, maka para finalis diberi waktu untuk berdiskusi dan melakukan gladi bersih.

Setelah makan siang, para finalis melanjutkan perjalanannya ke Museum Kepresidenan Republik Indonesia. Pada momen tersebut, mahasiswa diberikan edukasi mengenai wawasan landasan negara, kepresidenan, serta sejarah pemerintahan di Indonesia. Ditutup dengan sesi foto bersama, diharapakan mahasiswa dapat membangun relasi satu sama lain disamping kompetisi yang sedang berlangsung serta dapat memupuk jiwa nasionalisme mahasiswa. (ENTCrews)

wpChatIcon
EnglishIndonesian